24 C
id

Bupati Agam Janjikan Beasiswa untuk Lulusan Terbaik SMK Farmasi YIB Bukittinggi.


Bukittinggi, Matajurnalist.com_Bupati Agam, Andri Warman, menjanjikan beasiswa kepada salah satu lulusan terbaik dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Farmasi Yayasan Imam Bonjol (YIB) Bukittinggi yang KK-nya Kabupaten Agam, Janji ini disampaikan pada acara pelantikan dan pengambilan sumpah lulusan yang diadakan di Balai Sidang Bung Hatta Triple Tree Bukittinggi pada hari Rabu, (29/5/2024).

Dalam acara seremonial kelulusan tersebut, hadir Ketua Yayasan Adi Irwan Azhari, Kepala Sekolah, Yurnetti, Walikota Bukittinggi yang diwakili Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Ade Mulyani, Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat yang diwakili oleh Kacabdin Wilayah 1 Sumatera Barat, Willia Zuwerni, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Agam, Taslim, Koordinator Pengawas SMA/SMK Cabang Wilayah I Maswir, para alumni dari angkatan pertama, pengurus PAFI Bukittinggi, serta para undangan dan orang tua siswa lulusan angkatan ke-59.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Agam mengumumkan bahwa salah satu lulusan, Dwirama Oktaria, yang memperoleh peringkat kedua dengan nilai rata-rata 94,80, berasal dari Kabupaten Agam.

"Kita di Agam mempunyai program untuk memberikan beasiswa kepada lulusan terbaik yang berasal dari Kabupaten Agam, jika mereka diterima di perguruan tinggi," ujar Andri Warman.

Ia menjelaskan bahwa di Kabupaten Agam terdapat tiga kriteria penerima beasiswa, yaitu siswa yang berprestasi, berasal dari keluarga kurang mampu, dan yatim/piatu. "Ini akan kita bantu dengan mempertahankan prestasi yang dimiliki. Sekarang telah banyak anak asuh kita yang melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Agam. Silahkan laporkan ke Dinas Pendidikan jika ada siswa yang memenuhi ketiga kriteria tadi," ucapnya.

Dengan program beasiswa ini, diharapkan para lulusan terbaik dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi tanpa terbebani masalah biaya, sehingga mampu meraih prestasi yang lebih tinggi lagi.***

Pewarta : sutan mudo 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar

- Advertisment -