24 C
id

Dr. (H.c) H. Defi Endri, Bakal Calon Eksekutif yang Baru Pulang Dari Tanah Suci


Padang, Matajurnalist.com_ Bakal Calon Legislatif 2024-2029 untuk Kota Bukittinggi atau  Kabupaten Agam, Dr. (H.c) H. Defi Endri, M.M., M.Pd, telah kembali ke tanah air setelah menunaikan ibadah haji di Tanah Suci Makkah. Ia mendarat di Bandara Internasional Minangkabau, Padang Pariaman, pada Minggu (22/6/2024) sekitar pukul 17.00 WIB, setelah terbang dari Jeddah via Kuala Lumpur.

Kepulangan H. Def, yang juga merupakan pemilik SMK Genus dan SMA Praja Taruna Sumbar-Riau, disambut oleh Ketua Barisan Relawan Def (BARED), Hendra JF alias Memes, sejumlah relawan, keluarga, dan Kepala SMK Genus Sumbar, Rina, S.Si, M.M., beserta majelis guru dan perwakilan Genus Bukittinggi di terminal kedatangan internasional BIM.

Mengenakan gamis putih dan blangkon Arab, H. Defi keluar dari terminal kedatangan internasional dengan senyum lebar. Ia segera memeluk ayahanda, keluarga, dan kerabat, serta menyalami beberapa tim BARED. Porter bandara membantu mendorong barang-barangnya.

Pengalaman Haji yang Mengesankan H. Def, berbagi beberapa pengalaman menarik selama melaksanakan haji kepada awak media. Ia mengungkapkan bahwa dirinya sengaja pulang lebih cepat dari rombongan karena banyak pekerjaan yang harus segera diselesaikan di Indonesia, termasuk urusan politik.

"Saya sengaja tidak berlama-lama di Tanah Suci. Yang penting tujuan utama kita adalah beribadah di Masjid Haram, melaksanakan wukuf di Padang Arafah pada 9 Zulhijah, bermalam di Muzdalifah, melontar jumrah di Mina, serta tawaf dan sa'i. Terakhir, saya melakukan tawaf wada' sebagai tanda perpisahan," ujar H. Defi Endri.

Selain itu, sebelum puncak Arafah, beliau juga berziarah ke berbagai tempat penting seperti Bukit Sur, Museum Wahyu, Gua Hira, Jabal Rahmah, Jabal Khandamah, dan beberapa tempat ziarah lainnya.
Bakal Calon Eksekutif  2024-2029 untuk Kota Bukittinggi atau  Kabupaten Agam, Dr. (H.c) H. Defi Endri, M.M., M.Pd.

Perjalanan Pulang yang Lancar, H. Def, menjelaskan rute perjalanannya dari Makkah ke Indonesia. "Saya berangkat dari Makkah menuju Bandara King Abdul Aziz di Jeddah dengan taksi pada hari Jumat, 21 Juni, pukul 10.00 pagi. Saya terbang dari Jeddah ke Madinah dengan maskapai Emirates Airlines pada pukul 20.00 malam, transit di Dubai. Di Dubai, saya sempat berjalan-jalan dan membeli oleh-oleh sebelum melanjutkan penerbangan ke Kuala Lumpur," jelasnya.

Defi tiba di Kuala Lumpur pada Sabtu, 22 Juni, pukul 16.00 sore dan menginap di Hotel Sama-Sama dekat bandara. Di sana, Ia bertemu dengan teman-teman pendukung dari Malaysia. Pada hari Minggu sore, H. Defi melanjutkan perjalanan ke Ranah Minang dengan pesawat Super Air Jet.

Kesan dan Pesan disampaikan H.Def, saat di konfirmasi "Alhamdulillah, selama di Tanah Suci saya sehat walafiat meski sedikit batuk dan flu akibat cuaca panas yang mencapai 47 derajat Celsius. Ibadah haji tahun ini cukup menantang dengan berbagai pemeriksaan ketat terkait penggunaan visa haji dan visa ziarah oleh polisi Arab. Saya berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendoakan keselamatan saya selama perjalanan haji. Alhamdulillah, semoga mendapatkan haji yang mabrur," tutup H. Defi sambil dibawa makan malam oleh staf dan keluarganya di salah satu restoran di Khatib Sulaiman, Padang.

Dengan kepulangannya dari haji, H. Defi diharapkan dapat segera melanjutkan persiapan untuk pemilu legislatif 2024-2029.***

Pewarta : sutan mudo 


Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar

- Advertisment -