24 C
id

Bumi Lebih Hijau dengan Generasi Cerdas: Keseruan Lomba Cerdas Cermat Green Rangers Event di Padang


Padang, MataJurnalist.Com – Green Rangers Event yang berada di bawah naungan Kementerian Lingkungan Hidup BEM KM Universitas Andalas sukses menyelenggarakan salah satu cabang lomba unggulannya, Lomba Cerdas Cermat (LCC) pada Kamis dan Jum'at (5-6 September 2024) di Unand Padang. 

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari berturut-turut dengan menghadirkan antusiasme tinggi dari peserta yang berasal dari berbagai kalangan, baik mahasiswa maupun siswa SMA di kota Padang.

Pada hari pertama, Kamis (5/09/2024) LCC diikuti oleh 6 tim dari kalangan mahasiswa Universitas Andalas.

Para peserta bersaing dengan semangat dalam menjawab berbagai pertanyaan terkait isu lingkungan, mulai dari pengetahuan dasar hingga tantangan global yang dihadapi dalam upaya pelestarian alam. Kompetisi ini tidak hanya mengasah kemampuan akademik, tetapi juga mendorong peserta untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Hari kedua yaitu Jum’at (06/09/2024), LCC dikhususkan bagi jenjang siswa-siswi SMA di Kota Padang. Sebanyak 4 SMA mengirimkan tim terbaik mereka untuk berkompetisi dalam LCC. Para peserta dari tingkat SMA menunjukkan kemampuan luar biasa dalam memahami isu-isu lingkungan, memberikan harapan besar bagi generasi muda dalam menjaga keberlanjutan bumi.

Penilaian dalam lomba ini dilakukan oleh para dosen dari Universitas Andalas yang ahli di bidangnya. Mayoritas juri berasal dari jurusan Teknik Lingkungan, yang memiliki kompetensi dalam mengkaji dan memberikan solusi terhadap permasalahan lingkungan. Kehadiran mereka menambah nilai ilmiah dalam setiap jawaban yang diberikan oleh peserta.

Lomba Cerdas Cermat ini merupakan bagian dari rangkaian Green Rangers Event, yang secara keseluruhan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan generasi muda. Harapannya, melalui kompetisi seperti ini, peserta tidak hanya mendapatkan ilmu tetapi juga termotivasi untuk berperan aktif dalam melestarikan alam dan menghadapi tantangan lingkungan di masa depan.

Dengan berakhirnya lomba ini, panitia berharap acara Green Rangers Event dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang dengan cakupan yang lebih luas dan peserta yang semakin banyak, guna menciptakan generasi muda yang peduli terhadap lingkungan.

Kontributor: Anggi Khoirunnisa Harahap
Editor: F. Malin Parmato

Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar

- Advertisment -