24 C
id

Hotel Santika Bukittinggi Raih Juara 1 Kategori Hotel Bintang Tiga Peduli Wisata.



General Manager (GM) Hotel Santika Bukittinggi, Alik Hidayat, saat menerima penghargaan (1/10/2024) di Auditorium Gubernur Sumbar.

Bukittinggi Matajurnalist.com_Hotel Santika Bukittinggi meraih Juara 1 dalam Penghargaan Kategori Hotel Bintang Tiga Peduli Wisata pada Selasa (01/10/2024), dalam sebuah acara yang diadakan di Auditorium Gubernuran Sumatera Barat. Piagam penghargaan itu diterima langsung oleh General Manager (GM) Hotel Santika Bukittinggi, Alik Hidayat.

Penghargaan ini merupakan sebuah prestasi yang sangat membanggakan bagi Hotel Santika Bukittinggi, yang merupakan hotel bintang tiga berlokasi di pusat Kota Bukittinggi, ujar Alik Hidayat saat di konfirmasi pada hari Kamis (3/10/2024) siang.

 "Ini merupakan pengakuan atas dedikasi kami dalam mendukung sektor pariwisata dan memberikan pelayanan terbaik kepada para tamu," ucap Alik.

Ia juga menambahkan bahwa pencapaian ini turut mengukuhkan Bukittinggi sebagai salah satu destinasi wisata utama di Sumatera Barat, baik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. 

"Bukittinggi memiliki banyak destinasi wisata alam yang memukau. Hotel Santika yang terletak di lokasi strategis, dekat dengan berbagai tempat wisata, menjadikannya pilihan ideal bagi para wisatawan," katanya.

Sebagai hotel yang peduli terhadap perkembangan sektor pariwisata, Hotel Santika Bukittinggi berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan fasilitas yang disediakan. "Kami akan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik serta memastikan produk yang berkualitas tinggi demi kepuasan tamu," tambah Alik.

Dengan penghargaan ini, Hotel Santika Bukittinggi berharap dapat menjadi inspirasi bagi hotel-hotel lain dalam mendukung pariwisata daerah. "Kami sangat bangga bisa berkontribusi dalam memajukan pariwisata Bukittinggi, dan ini akan memotivasi kami untuk terus berupaya lebih baik lagi," pungkasnya.***

Pewarta : sutan mudo 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar

- Advertisment -